Blog

Baptisan Tuhan Tanda Pengharapan

Sabtu, 06 Januari 2024 | Kategori : Kebaktian Minggu

Dibaca : 202

image blog

(Kejadian 1:1-5; Mazmur 29; Kisah Para Rasul 19:1-7;Markus 1:4-11(TB2))

Di dalam doa syukur ketika dilaksanakan Baptisan Kudus diucapkan doa: Air yang Kau berikan dapat menghanyutkan dan menenggelamkan, tetapi juga memberi

kehidupan, melenyapkan kehausan, membersihkan, dan menyuburkan. Dengan air bah Engkau menghukum orang berdosa tetapi memberikan kehidupan yang baru bagi orang yang benar. Melalui air Laut Merah, Engkau membinasakan tentara Mesir dan menyelamatkan umat-Mu menuju ke Tanah Perjanjian yang penuh kehidupan. Dalam air sungai Yordan, Anak-Mu yang Kaukasihi telah dibaptis, dan atas-Nya Roh Kudus telah turun. Di atas salib Dia dibaptis dalam sengsara maut dan menang. Dan sekarang, ya Allah, jadikanlah baptisan kudus ini seperti mata air yang memancar di antara kami. Kiranya anak-anakMu yang Kau ciptakan menurut gambar dan teladan-Mu ini dibersihkan dari segala sesuatu yang telah merusak citra itu, dikuburkan bersama Kristus dalam kematian dan bangkit bersama-Nya ke dalam kehidupan yang baru untuk dipersatukan dalam tubuhNya.

            Melalui formulasi doa di atas hendak diungkapkan bahwa melalui baptisan menjadi tanda akan diterimanya Roh Kudus atas diri orang percaya dan juga menjadi pembasuh dosa dari orang percaya. Hal ini menjadi luar biasa karena manusia berdosa yang seharusnya mendapat hukuman tetapi sekarang telah mendapat pembebasan dari segala tuntutan hukuman dosa.

            Sehingga dengan baptisan akan ada pengharapan untuk memperoleh hidup kekal dan memperoleh kebahagiaan di dalam menjalani kehidupan ini. (NEA)


Blog Terkait